Thursday, April 21, 2011

Apa Itu Linux ?

Linux apa sih?
Pertanyaan diatas pastilah muncul jika orang-orang mendengar kata Linux, sudah sewajarnya pertanyaan itu muncul karena memang sistem operasi ini belum sepopuler saingannya yaitu Windows. Coba jika kita disodorkan kata Windows pastilah langsung mengerti bahwa itu adalah sistem operasi yang digunakan pada komputer atau bahkan masih banyak yang mengangap bahwa sistem operasi ya hanya Windows saja. Di sini penulis hanya ingin sedikit memperkenalkan sistem operasi GNU/Linux sehingga para pembaca setidaknya mempunyai gambaran mengenai sistem operasi yang satu ini.

Menurut wikipedia Linux adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix. Nah mungkin muncul pertanyaan kenapa tadi penulis mengatakan sistem operasi GNU/Linux bukan Linux saja. Hal itu karena Linux sebenarnya hanyalah sebuah kernel atau inti dari suatu sistem operasi komputer. Jadi sebenanya salah jika kita mengatakan sistem operasi Linux karena sistem operasi bukan hanya kernel nya saja tetapi harus ditambah elemen-elemen lain seperti software-software pendukung, file-file pustaka, aplikasi-aplikasi dan lain-lain barulah bisa dikatakan itu suatu sistem operasi. Berhubung elemen-elemen tambahan ini berasal dari GNU jadi baru benar jika kita menyebut nya sistem operasi GNU/Linux (kernel + elemen tambahan).



Linux itu gratis?

Banyak orang yang beranggapan kalau Linux itu gratis padahal ada juga yang berbayar karena Linux juga mempunya lisensi sama seperti Windows hanya bedanya lisensi Linux adalah GNU GPL ( GNU is Not Unix General Public License). Perangkat lunak yang mempunyai lisensi GNU GPL akan menjamin 3 kebebasan bagi penggunanya, yaitu :
  • Kebebasan untuk menjalankan perangkat lunak tersebut dengan tujuan apapun.
  • Kebebasan untuk mengubah perangkat lunak tersebut agar sesuai dengan kebutuhan. Hal ini mengharuskan prasyarat tersedianya source code perangkat lunak tersebut.
  • Kebebasan untuk mendistribusikan salinannya, baik secara gratis ataupun dengan biaya tentu dengan aturan-aturan tertentu.
Siapa orang di balik Linux?

Banyak yang mengerti kalau orang di balik Windows adalah Bill Gates tapi bagaimana dengan Linux?

Kalau Windows punya Bill Gates, Linux ada Linus Bennedict Torvalds. Ya, dialah orang yang pertama kali mengembangkan Linux di tahun 1960-an. Berawal dari ketidakpuasan nya terhadap salah satu varian Unix yaitu Minix beliau mulai mengembangkan kernel Linux.



Lalu Ubuntu, Mandriva, OpenSUSE, Red Hat dan lain-lain itu apa?

Nah, Ubuntu dan kawan-kawan nya ini lah yang biasa disebut sebagai Distro Linux. Maksudnya distro linux disini ialah kernel Linux yang sudah ditambahkan paket-paket software tambahan sehingga menjadi suatu sistem operasi yang lengkap. Distro linux sekarang sudah berjumlah ratusan, ada yang di khususkan untuk para Gamer, sebagai server, ada yang untuk komputer-komputer tua, ada untuk jenis-jenis netbook, ada juga yang di khsuskan untuk kebutuhan mutimedia. Anda bebas memilih distro linux apa yang akan anda gunakan, mau menyesuaikan dengan kebutuhan, mengikuti selera atau supaya gampang bertanya menyesuaikan distro yang paling banyak digunakan disekitar anda.

0 comments:

Post a Comment